Thinkcorp Indonesia

Search
Close this search box.

TABLE OF CONTENTS

NETVELOCITY

Apa itu?, Netvelocity adalah salah satu dari sekian banyak aplikasi cek sinyal yang bermunculan beberapa tahun kebelakang. Aplikasi ini dapat di download langsung dari playstore, ada yang berbayar dan ada yang gratis.

Aplikasi ini terhitung memberikan informasi cukup lengkap dan sangat bermanfaat bagi Drivetester atau sebutan bagi yang bertugas melakukan pengambilan data pengukuran sinyal selular.

Sebagian Operator Telekomunikasi juga menggunakan aplikasi ini untuk membantu para sales dan customer mengetahui kondisi sinyal pada lokasi – lokasi tertentu yang diinginkan.

Berikut kita akan bahas lebih dalam lagi

INSTALASI

Download Aplikasi

Aplikasi bagus ini dapat didownload melalui playstore dengan nama aplikasi sebagai berikut:

Aplikasi yang tercantum diatas adalah versi gratis yang setelah didownload cukup klik instal dan tidak lama aplikasi ini akan terpasang pada handphone anda.

Seting Mode Advance

Setelah terpasang aplikasi dapat langsung dibuka dengan tampilan yang masih sederhana dengan informasi terbatas seperti berikut

Agar dapat memberikan informasi lebih lengkap, kita harus seting aplikasi ini pada mode advance dengan langkah-langkah sebagai berikut :

  • Klik More yang dapat ditemukan pada bagian atas sebelah kanan

  • Pilih Setting, kemudian akan muncul jendela beberapa parameter setingan

  • Pada bagian Advanced Mode di aktifkan (posisi ON), maka tampilannya akan menjadi lengkap sebagai berikut

Untuk mengetahui penjelasan lengkap mengenai informasi yang diberikan pada mode advance dapat dibaca disini

CARA PAKAI

Jika Netvelocity sudah pada model advance, maka untuk sekedar melihat informasi pada mode idle (mode dimana handset tidak sedang melakukan aktivitas connected atau testing dowload – bahasan lengkap tentang ini akan dijelaskan pada artikel terpisah) sudah dapat kita terima.

Menu Tampilan Utama

Ada beberapa menu pada tampilan depan Netvelocity

  • Feedback, yaitu rating yang bisa kita berikan berdasar user experience terhapat layanan Voice, Data, yang terasa dan terukur dilapangan
  • History, yaitu rekaman testing-testing yang kita lakukan
  • Startest, yaitu testing yang akan kita lakukan untuk mengukur performansi jaringan yang digunakan
  • Dashboard, akan kita bahas pada artikel terpisah
  • tanda ‘+’ pada pojok kanan bawah, akan kita bahas pada artikel terpisah

Start test

Untuk melakukan test unjuk performansi jaringan, kita hanya cukup klik menu start test pada tampilan utama Netvelocity, nanti akan diberikan dua pilihan sebagai berikut, kita cukup memilih Quick atau Full test dan tekan tombol Start Test

Quick Test

untuk melakukan pengukuran cepat cukup dengan menu ini, Netvelocity akan melkaukan testing Downliad, Upload, dan Latency. Quick Test ini biasa digunakan oleh bagian sales dan customer untuk menginformasikan dengan cepat kondisi jaringan ke pihak network

Full Test

Full test biasa dilakukan oleh pihak Network untuk melakukan unjuk kerja jaringan dengan lengkap seperti test download, upload, latency, jitter, packet loss, Google, Facebook, Youtube.

History Test

Hasil testing yang baru saja dilakukan akan langsung tampil pada bagian depan netvelocity, tetapi jika kita ingin menampilkan hasil testing beberapa waktu yang lalu maka dapat dilihat pada bagian history test seperti berikut

contoh berikut adalah hasil testing pada tanggal 7 november, menggunakan jaringan operator smartfren menggunakan device handphone Haer Andromax dengan hasil test download 32.11 Mbps dan Upload 5.88 Mbps.



Join Telegram Channel

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

YOU MIGHT ALSO ENJOY

FOLLOW US

Facebook
Twitter
LinkedIn
LinkedIn
WhatsApp